Partisipasi Focus Group Discussion (FGD) Bersama Kementrian PUPR
Dokumentasi kegiatan FGD bersama Kementerian PUPR
PARTISIPASI FGD BERSAMA KEMENTERIAN PUPR
Bandung, Info Conbloc
Conbloc Internusa berpartisipasi dalam Focus Group Discussion (FGD) bersama team Kementerian PUPR membahas rencana pelaksanaan uji coba penilaian kinerja penyelenggaraan konstruksi berkelanjutan. Kegiatan dilakukan pada 4 Oktober 2022 di Hotel Courtyard by Marriot Bandung. Hal ini telah bersinergi juga terkait Conbloc Internusa tersertifikasi Green Label Indonesia (GLI) per 30 Mei 2022 lalu. Dengan demikian menjadi bukti bahwa perusahaan telah berkomitmen dalam upaya menghasilkan produk ramah lingkungan yang diharapkan dapat mengurangi dampak negatif lingkungan supaya menciptakan lingkungan hidup yang berkelanjutan.
Hubungan Kerjasama Conbloc Internusa dengan Beberapa Dinas PUPR dan Pemprov DKI Jakarta
Jakarta, Info Conbloc
1. Rabu, 27 Juli 2022 Conbloc Internusa menjalin hubungan Kerjasama dan berunjung ke Dinas PUPR Kabupaten Bogor dalam rangka Product Knowledge terkait dengan peluncuran produk terbaru Conbloc yaitu Constone dan rencana penggunaan material pavingblock dan Constone di tahun 2023. Pada beberapa area DKI Jakarta, produk Constone telah terpasang sebagai perkerasan untuk pedestrian dengan konsep "World Trend Design".
Dokumentasi kegiatan product knowledge di Dinas PUPR Kab. Bogor, Jawa Barat
2. Senin, 13 Juni 2022 dilakukan kegiatan factory visit dilakukan oleh team Dinas Bina Marga Provinsi DKI Jakarta untuk proyek Pembangunan Trotoar di Kawasan Jalan Pattimura Jakarta Selatan.
Dokumentasi kegiatan factory visit proyek Trotoar DKI Jakarta
3. Rabu, 7 September 2022 dilakukan kegiatan factory visit oleh team DPUPR Kota Tangerang terkait adanya suplai material di proyek Penataan Trotoar Jalan MH Thamrin Kota Tangerang.
Dokumentasi kegiatan factory visit proyek Trotoar Kota Tangerang
4. Kamis, 29 September 2022 dilakukan kegiatan factory visit dilakukan oleh team Dinas Bina Marga Provinsi DKI Jakarta bidang Jalan dan Jembatan terkait adanya suplai material di proyek Jalan Tembus Lebak Bulus I & III Jakarta Selatan.
Dokumentasi kegiatan factory visit Pembangunan Jalan Tembus Lebak Bulus I & III
Comments